Pengertian Jumlah Ismiyah Dan Filiyah Dalam Bahasa Arab Lengkap

Loading...

Pengertian Jumlah Ismiyah Dan Filiyah Dalam Bahasa Arab

Dalam ilmu nahwu kita pastinya akan mengenal istilah “jumlah” yang mana ia terbagi menjadi dua yaitu jumlah ismiyah dan filiyah. Apa itu jumlah? Kali ini kita akan membahas tentang pengertian jumlah ismiyah dan filiyah dalam bahasa arab serta bagaimana contoh-contohnya supaya lebih mudah untuk difahami.

Pengertian Jumlah Dalam Bahasa Arab

Adapun pengertian JUMLAH dalam bahasa arab ialah susunan kalimat yang terdiri dari dua kata atau lebih yang mana ia memiliki makna yang berfaedah secara mandiri sehingga tidak akan menimbulkan pertanyaan lagi. Definisi jumlah ini kurang lebih sama persis dengan pengertian “mufid” yang pernah dibahas sebelumnya dalam tulisan yang berjudul Belajar Bahasa Arab Dasar Untuk pemula dimana materi ini merupakan materi awal yang harus dikuasai sebelum kita belajar ilmu nahwu lebih lanjut.

Pembagian Jumlah

Jumlah ismiyah ialah jumlah yang terdiri dari mubtada dan khobar baik itu susunannya Mubtada + Khobar atau sebaliknya Khobar (muqoddam) + mubtada (Muakhor).

Contoh :

أَنْتَ جَالِسٌ = Kamu duduk

Untuk definisi mubtada dan khobar bisa sobat lihat disini : Pengertian Mubtada dan Khabar

Sedangkan pembahasan mengenai khabar muqoddam dan mubtada muakhor bisa sobat lihat disini : Definisi Khabar Muqaddam Dan Mubtada Muakhor

Jumlah Filiyah ialah jumlah yang tersusun dari fiil dan fail, baik yang memiliki maf’ul (Muta’adi) atau pun tidak (Lazim), meskipun kalimat tersebut di awali oleh maf’ul (maf’ul muqoddam) maka ia tetap dinamakan jumlah filiyah.

Untuk penjelasanmengenai fiil dan fail bisa sobat lihat disini : Definisi Fiil dan Fail

Contoh :

أَكَلْتُ الرَّغِيْفَةَ  = Aku memakan roti (fiil muta’adi)

قَامَ زَيدٌ  = Zaib berdiri (fiil lazim)

Demikian pembahasan mengenai pengertian jumlah ismiyah dan filiyah dalam bahasa arab, semoga tulisan yang singkat ini bisa difahami dengan mudah oleh pembaca setia Adinawas.com. Waallahu A’lam Bisshawaab.

Loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengertian Jumlah Ismiyah Dan Filiyah Dalam Bahasa Arab Lengkap"

Post a Comment