Bagaimana Pengertian Zakat Rikaz Atau Harta Terpendam

Loading...

Pengertian Zakat Rikaz

Pada artikel ini akan dijelaskan apa itu zakat rikaz atau yang biasa kita kenal dengan zakat harta terpendam. Bagi teman-teman yang belum tahu bagaimana pengertian zakat silahkan lihat pada postingan sebelmnya atau bisa langsung cari di kolom pencarian di samping kanan atas.

Pengertian rikaz sendiri adalah emas atau perak yang ditanam oleh kaum jahiliyah atau kaum sebelum islam. Dahulu sebelum nabi Muhammad di utus ke negeri makkah, masyarakt jahiliyah suka memendam harta mereka supaya bisa diselamatkan, maka ada kemungkinan emas atau perak tersebut kemudian ditemukan kembali oleh kaum setelahnya.

Pada artikel ini akan dijelaskan apa itu  Bagaimana Pengertian Zakat Rikaz Atau Harta Terpendam

Zakat Rikaz Atau Harta Terpendam

Jika mendapatkan harta rikaz, berapakah jumlah zakat yang harus dikeluarkan ? Nabi Muhammad SAW bersabda :

عَنْ أَبِي هرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ أَنَّ النَبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَآلِهِ وَسَلَّمَ قَالَ : فِي الرِّكَازِ الْخُمُسُ (رواه الشيخان)

Dari Abu Hurairah ra: sesungguhnya Nabi saw bersabda: ”Zakat rikaz seperlima” (HR Bukhari Muslim)

Jadi, berdasarkan hadits di atas, zakat yang yang harus dikeluarkan untuk zakat harta terpendam atau rikaz adalah seperlima atau 20%. Zakat rikaz sendiri tidak disyari’atkan sampai satu tahun, akan tetapi apabila rikaz itu didapatkan maka wajib dizakati pada saat itu juga.

Adapun syarat Zakat Rikaz adalah sebagai berikut :

1) Harta itu terpendam di tanah hak miliknya

2) Benda yang terpendam harus benda pusaka Jahiliyyah dengan ciri-ciri tertentu, jika harta terpendam itu berupa benda pusaka muslimin maka wajib diserahkan ke Baitulmal. (hasansaggaf.wordpress.com)

Syari’at islam mengenai zakat rikaz ini mungkin sudah agak kurang ditemukan saat ini karena jarak antara zaman sekarang dengan jaman jahiliyah juga sudah terpaut sangat jauh, apalagi dengan zaman modern seperti saat ini. Namun tetap tidak menutup kemungkinan masih ada.

Penjelasan singkat di atas mengenai apa itu zakat rikaz dan berapa jumlah rikaz yang harus dikeluarkan kami rangkum dari beberapa sumber, masih banyak kemungkinan dan permasalahan yang perlu dikaji kembali.

Bagi teman-teman yang ingin mengetahui ayat-ayat yang berkaitan dengan zakat, bisa dilihat disini : Kumpulan Ayat Al-Quran Tentang Zakat Lengkap

Demikian sedikit artikel mengenai zakat rikaz dan jumlah yang harus dikeluarkan berdasarkan hadits Nabi Muhammad SAw. Semoga bermanfaat.

Loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bagaimana Pengertian Zakat Rikaz Atau Harta Terpendam"

Post a Comment