Hukum Bacaan Tajwid Surat Al-Isra Ayat 32 dan Alasannya

Loading...

Hukum Bacaan Tajwid Surat Al-Isra Ayat 32

Tajwid Surat Al-Isra Ayat 32 | Tulisan ini merupakan pelengkap dari tulisan sebelumnya yakni kutipan surat al Isra ayat 32 yang memuat asbabun nuzul dan isi kandungan pada ayat tersebut. Kali ini masih membahas ayat yang sama hanya saja yang akan dibahas adalah bagaimana hukum bacaan tajwidnya.

Teks Surat Al Isra Ayat 32 dan Artinya :

وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلًا

 Tulisan ini merupakan pelengkap dari tulisan sebelumnya yakni kutipan  Hukum Bacaan Tajwid Surat Al-Isra Ayat 32 dan Alasannya

Berikut ini adalah hukum bacaan tajwid surat al-Isra ayat 32 berikut dengan alasannya :

Lafadz

Hukum Bacaan

Alasan

وَلاَ

Mad Thobi’i

Fathah bertemu alif sukun

تَقْرَ

Qolqolah sugro

Ada huruf qolqolah yaitu ق  yang berharakat sukun asli

بُوْاالزِّ

Alif Lam syamsiyah

Ada  ال  bertemu huruf  syamsiyah yaitu  ز

نٰىاِ

Mad jaiz munfasil

Mad thobi’i bertemu hamzah di lain kalimat.

إِنَّهُ

Ghunnah

Ada nun yang ditasydid

كَانَ

Mad thobi’i

Fathah bertemu alif sukun

فَحِشَةً

Mad thobi’i

Fathah bertemu alif sukun

فَحِشَةًوَ

Idghom bighunnah

Fathah tanwin bertemu huruf wawu

وَسَاءَ

Mad wajib muttasil

Mad thobi’i bertemu hamzah dalam satu kalimat.

سَبِيْلاً

1     Mad thobi’i

2     Mad iwadh

1. Kasroh bertemu ya’ sukun

2. Mad yang ada di akhir kalimat, berharokat tanwin fathah dan dibaca waqof.

Adapun pengertian dari setiap hukum bacaan tersebut telah dibahas pada tulisan-tulisan sebelumnya, sobat bisa mempelajarinya pada artikel yang berada pada kategori : Ilmu Tajwid

Demikianlah hukum bacaan tajwid surat al-Isra ayat 32 dilengkapi dengan alasannya sehingga mudah untuk difahami. Wallahu A’lam Bishawaab.

Loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hukum Bacaan Tajwid Surat Al-Isra Ayat 32 dan Alasannya"

Post a Comment