Belajar Bahasa Arab Dasar Untuk Pemula

Loading...

Belajar Bahasa Arab Dasar Dengan Mudah

Belajar Bahasa Arab Dasar – Hallo assalamu’alaikum teman-teman, . Sudah lama sekali saya tidak up date kembali blog kesayangan saya ini karena saya disibukan dengan berbagai tugas baik tugas yang formal maupun yang non formal. Pada tulisan saya kali ini, saya akan sedikit membahas tentang belajar bahasa arab secara dasar, dimana materi bahasa arab dasar ini diperuntukan bagi pemula yang baru terjun untuk mempelajari bahasa arab.

Karena saya memahami bahasa arab dengan didikan pesantren maka kita akan belajar bahasa arab dasar ala anak pondok pesantren. Walaupun dengan gaya penjelasan yang tidak modern, semoga anda bisa memahami apa yang akan saya sampaikan mengenai materi bahasa arab dasar untuk pemula ini.

 Sudah lama sekali saya tidak up date kembali blog kesayangan saya ini karena saya disibuk Belajar Bahasa Arab Dasar Untuk Pemula

Bahasa Arab Dasar

Baca Juga : Software Kamus Bahasa Arab

Mempelajari bahasa arab dari dasar, saya sarankan anda untuk memahami dulu pengertian kalam (كلام) terlebih dahulu. Masalah kalam ini menjadi sangat penting ketika anda belajar bahasa arab dasar karena dengan memahami kalam maka akan membuka pemahaman-pemahaman selanjutnya. Pengertian kalam dalam bahasa indonesia berarti kalimat, dimana dalam kalimat tersebut sudah tersusun subjek predikat dan objeknya. Disamping itu, kalimat tersebut juga sudah bisa difahami oleh lawan bicara kita. Dalam bahasa arab, pengertian kalam adalah sebagai berikut :

ماجتمع فيه قيود الأربعة

kalam adalah suatu ucapan yang mencakup empat perkara di dalamnya.

Adapun empat perkara dalam belajar bahasa arab dasar tersebut adalah sebagai berikut :

  • Lafad

Pengertian lafad adalah :

اللفظ هو صوت المشتمل على بعض الحروف الهجائية

Aafadz adalah sebuah suara yang mencakup terhadap sebagaian huruf hijaiyyah.

Contoh kata “علم” dima kata tersebut tersusun dari sebagian huruf hijaiyah yaitu ‘ain, lam dan mim. Ketiga huruf tersebut dikumpulkan sehingga membentuk sebuah lafad.

  • Murokab

Pengertian murokab adalah :

ما تركب من كلمتين فأكثر

Murokab adalah sebuah susunan kalimat/kata yang terdiri dari dua kata atau lebih. Contoh “أنت تلميذ” dimana kalimat tersebut terdiri dari dua kata yaitu أنت dan تلميذ.

Murokab sebenarnya terbagi atas dua bagian, namun saya tidak akan membahasnya disini, insyallah pada tulisan selanjutnya saya akan membahas tentang pembagian murokab tersebut.

  • Mufid

Pengertian mufid adalah :

ما افاد فائدة يحسن السكوت من المتكلم والسامع عليها

Mufid adalah sebuah bahasa atau ungkapan yang apabila terdengar oleh mustami’ (pendengar) tidak menimbulkan pertanyaan, sehingga tidak perlu lagi bertanya terhadap apa yang telah diceritakan oleh mutakalim (orang yang berbicara). Artinya apa yang diutarakan oleh si penutur sudah bisa difahami oleh si pendengar tanpa harus meminta penjelasan lagi lebih lanjut.

Sebenarnya, ada empat syarat yang harus terpenuhi untuk menjadikan ucapan (kalam) tersebut menjadi mufid, insyallah saya akan bahas pada tulisan selanjutnya.

  • Wadlo’

Pengertian wadlo’ adalah :

جعل اللفظ دليلا على معنى

Wadlo’ adalah mengungkapkan kalimat (kalam) yang menunjukan makna tertentu. Maka, tidak bisa menjadi wadlo’ apabila kalimat yang diucapkan tersebut keluar dari orang yang tidak sadar seperti orang mabuk dan ngelantur.

Itulah materi yang harus anda fahami dalam belajar bahasa arab dasar khususnya bagi pemula. Untuk materi bahasa arab lainnya bisa anda lihat pada kategori Bahasa Arab.

Loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Belajar Bahasa Arab Dasar Untuk Pemula"

Post a Comment